Jakarta(TROBOS). Dalam rangka kampanye “EU Dehydrated Fodder from Spain and Italy”, FILIERA (Italian Foraggi) dan AEFA (Asosiasi Produsen Alfalfa Dehidrasi Spanyol) mengadakan seminar untuk memperluas wawasan industri mengenai pakan hijauan terdehidrasi berkualitas tinggi dari Eropa yang diadakan di Hotel Grand Melia (19/8) lalu.
Managing Director of EU Dehydrated Fodder Campaign, Pablo Recio menyampaikan kegiatan ini merupakan rangkaian kampanye Uni Eropa untuk memperkenalkan solusi pakan berkualitas tinggi bagi industri peternakan Indonesia. Selain seminar, tim ahli dari AEFA dan FILIERA juga melakukan kunjungan ke peternakan sapi perah di Lembang, Pangalengan, dan Batu, berdialog langsung dengan peternak mengenai praktik penggunaan alfalfa dalam formulasi TMR (Total Mixed Ratio).
“Kami ingin melihat kondisi nyata di lapangan dan mendengar langsung tantangan peternak Indonesia. Harapan kami, teknologi pakan Eropa bisa disesuaikan dengan kebutuhan lokal,” kata Pablo. Dalam sambutan pembukaan, Pablo, menekankan bahwa Indonesia dan Eropa memiliki peluang kolaborasi yang saling menguntungkan.
“Indonesia tengah mendorong peningkatan konsumsi susu dan daging, sementara Eropa adalah eksportir utama pakan hijauan dengan pengalaman panjang di Asia. Tantangannya bukan sekadar menambah jumlah ternak, melainkan bagaimana meningkatkan produktivitas sapi yang ada dengan pakan berkualitas,” jelas Pablo. Menurutnya, keberadaan AEFA dan FILIERA menjadi sangat penting karena keduanya mewakili produsen utama hijauan dehidrasi Eropa yang sudah berpengalaman dalam menjaga standar kualitas internasional.
Pablo menginformasikan, bahwa AEFA (Asociación Española de Fabricantes de Alfalfa Deshidratada) asosiasi produsen alfalfa dehidrasi terbesar di Spanyol yang telah mengekspor alfalfa ke lebih dari 40 negara, termasuk pasar Asia. AEFA memastikan kualitas produk melalui standar ketat dari panen, dehidrasi, hingga distribusi global.
Sedangkan FILIERA Foraggi Italia jaringan produsen fodder Italia yang berfokus pada inovasi proses dehidrasi dan keberlanjutan. FILIERA memimpin penelitian tentang efisiensi nutrisi alfalfa dan ryegrass, serta berperan dalam memperkenalkan produk premium untuk sapi perah dengan produksi tinggi.“Dengan dukungan AEFA dan FILIERA, kami tidak hanya memperkenalkan produk, tetapi juga membawa keahlian dan pengalaman panjang dari rantai pasok pakan Eropa ke Indonesia,” ujar Pablo. diana





