Cara Memilih Bakalan Ternak untuk Idul Adha

Cara Memilih Bakalan Ternak untuk Idul Adha

Foto: Istimewa


Jakarta (TROBOSLIVESTOCK.COM). Syarat hewan kurban pada domba, kambing dan sapi itu harus sehat dan tidak cacat. Ciri-ciri sehat yaitu mata cerah dan tidak belekam, cermin hidung basah dan bersih, nafsu makan baik, kotoran normal (tidak mencret), bulu bersih dan tidak kusam, gerakan lincah, dan tidak kurus. Sedangkan ciri-ciri yang tidak cacat seperti tidak buta, tanduk utuh, tidak pincang, daun telinga utuh, dan buah zakar utuh dan lengkap sepasang

 

Dalam acara Bimtek Online Ramadhan Produktif Series 3, Balai Besar Inseminasi Buatan (BBIB) Singosari mengadakan seminar bertajuk ‘Tips Memilih Bakalan untuk Usaha Ternak Idul Adha’ melalui Zoom Meeting beberapa waktu yang lalu. Tampil sebagai narasumber ialah Tenaga Ahli Menteri Pertanian dan Dosen Fakultas Peternakan (Fapet) Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, Professor Ali Agus.

 

Ia memaparkan, penampilan fisik yang harus diketahui untuk hewan kurban ialah pertama bulu licin dan mengkilap. Kedua hidung tidak kotor, basah dan tidak panas. Ketiga suhu tubuh kisaran 39-40°C. Keempat kotorannya padat. Kelima hewan kurban tampak bergairah dan aktivitas makannya baik. Keenam cepat bereaksi terhadap gangguan dari luar. Ketujuh kulit mudah dilipat dan jika dilepaskan segera kembali kebentuk semula. Kedelapan selaput lendir pada gusi dan mulut berwarna merah muda dan cerah serta lidah mudah digerakkan.

 

“Dalam penentuan umur hewan kurban dapat dilihat, jika gigi seri permanennya pada domba, kambing dan sapi ada 1 pasang diperkirakan berumur antara 1,5-2 tahun. Sedangkan jika terdapat 2 pasang diperkirakan berumur 2-3 tahun, dan jika terdapat 3 pasang diperkirakan berumur lebih dari 3-3,5 tahun,” jelasProf Ali.

 

Prof Ali menyebutkan, dalam persiapan usaha ternak potong untuk idul qurban pilihlah bakalan atau bibit yang berkualitas seperti memilih bibit dari para pembibit atau masyarakat yang senang memelihara ternak. Selain itu, ada beberapa faktor dalam memilih bibit yang berkualitas adalah genetics and selection, climate & geography, parasites, disease and nutrition.roid

 

 
Livestock Update + Moment Update + Cetak Update +

Artikel Lain